Resep Ayam Teriyaki Jepang " Resep Asli "

Ayam Saus Teriyaki


Topkoky.com-Chicken teriyaki / ayam teriyaki adalah makanan asal jepang yang sering kita temui di Mall ataupun Restaurant Jepang, hidangan ini sering disajikan dengan nasi panas dalam mangkok diberi salad dan taburan biji wijen sangrai, rasanya yang sedikit manis dan gurih menjadikan ayam teriyaki sangat disukai anak-anak maupun orang dewasa.

Kunci dari saus teriyaki teridiri dari 4 bahan yaitu (kecap asin, sake, mirin dan gula ) dan bahan lain sebagai tambahan seperti potongan bombay dan jahe serta daun bawang, saat membuat ayam teriyaki gunakan daging ayam bagian paha tanpa tulang jangan dibuang kulitnya, bagian ini adalah bagian terbaik karna memiliki tekstur lebih empuk dibanding bagian dada .

Kali ini saya akan membagikan resep asli ayam teriyaki Ala Restaurant yang bisa dicoba dirumah untuk dihidangkan bersama keluarga, mungkin ibu-ibu kalau tiap minggu makan chicken teriyaki di Yoshinoya atau Hokben tidak salahnya membuat sendiri, sekiranya resep ini kurang berkenan karena mengandung alkohol ibu ibu bisa menggantikan  resep saus teriyaki yang saya bagikan diganti dengan saos teriyaki saori.


Resep Ayam Teriyaki Jepang

Author: Chef Fuad Hasyim
Preparation Time: 20 menit
Cooking time: 30 menit
Servings: 10 porsi

Berikut bahan-bahan dan cara membuat ayam teriyaki ala Restaurant Jepang, untuk lebih jelasnya silahkan baca resepnya dengan baik-baik.

Bahan Utama :
  • 500 gram paha ayam tanpa tulang ( jangan dibuang kulitnya)
  • garam secukupnya
  • lada hitam bubuk secukupnya
  • 50 ml minyak goreng ( untuk grill / panggang ayam)
Bahan Saus Teriyaki
  • 1 ruas jari jahe dikupas kemudian di parut halus
  • 1 batang daun bawang ikat simpul
  • 10 gram bawang bombay
  • 1 sendok makan mirin
  • 1 sendok makan sake
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan soy sauce ( kikkoman)
  • 4 sendok makan air bersih
Bahan Taburan

  • 1 sendok teh biji wijen sangrai
  • Bahan Salad
  • 100 gram kol potong halus memanjang
  • 100 gram wortel impor potong halus memanjang
  • 50 gram mayonaise untuk topping salad

Cara Membuat :
  1. Pertama buang urat paha ayam pada bagian ujung, kemudian tusuk-tusuk dengan garpu, tujuannya agar bumbu meresap kedalam daging
  2. Bumbui paha ayam yang telah ditusuk-tusuk dengan garam dan lada hitam aduk sampai tercampur rata
  3. Diamkan ayam yang telah dibumbui sektar 30 menit sampai 1 jam dalam lemari pendingin
  4. Panaskan wajan kemudian beri minyak setelah itu panggang ayam sampai berwarna sedikit kecoklata, dipanggang bulak balik sampai setengah matang kemudian sisihkan terlebih dahulu
  5. Setelah wajan dibersihkan tuang semua bahan saus masak dengan api sedang sampai mendidih diamkan selama 5 menit
  6. Setelah itu masukan ayam kedalam saus, masak sampai saus mengental
  7. Angkat ayam kemudian potong memanjang taru dipiring, tata dengan rapih bersama salad
  8. Angkat daun bawang dan bombay dalam saus kemudian siram saus teriyaki di atas ayam sampai merata
  9. Taburi dengan biji wijen dan hidangkan bersama nasi putih panas
Catatan penting, pada tahap awal memanggang ayam jangan dibumbui dengan soy sauce cukup dengan tambahkan garam dan lada tujuannya agar tidak gosong, tidak perlu menambahkan maizena karena gula dan sake bila dimasak agak lama akan mengental sendirinya.

Demikian resep ayam dengan saus teriyaki ini dibuat semoga bisa dicoba dirumah jangan lewatkan resep masakan lainnya dari topkoky .
Fuad Hasyim
Fuad Hasyim Saya sebagai Chef yang suka Blogging dan Internet Media, saya akan berkenan menjawab semua pertanyaan seputar dunia kulineri di kolom komentar.

Posting Komentar untuk "Resep Ayam Teriyaki Jepang " Resep Asli ""