Resep Steak Ayam Crispy Hot Plate Saus BBQ



Steak ayam crispy begitu popular untuk kalangan anak muda yang suka nongkrong bareng di Cafe, disajikan panas menggunakan hot plate dengan berbagai varian saus sesuai selera, biasanya steak ayam crispy diberi bahan pendamping seperti french fries dan tumis sayuran.

 
Bagaimana Cara Membuat Steak Ayam Crispy ???.

Membuat chicken crispy sangatlah mudah dan bisa dibuat oleh siapa saja sekalipun anda adalah termasuk salah satu orang super sibuk karena bahan ini tersedia dalam satu tempat yaitu Supermarket seperti Carefour mulai dari paha ayam fillet, tepung, french fries, hingga sayuran beku.

Bahan-Bahan untuk Membuat Steak Ayam Crispy

  • Paha ayam fillet

Paha ayam fillet adalah bagian terbaik untuk membuat steak ayam crispy memiliki sedikit lemak dan tektur lebih empuk dan tidak kering setelah digoreng, lebih juice dan nikmat tentunya, anda bisa membelinya tanpa harus repot-repot memotong dan memilletnya sendiri jaman sekarang serba praktis dan sudah banyak tersedia di Supermarket maupun toko online.

  • Kentang Beku

Kentang beku atau french fries dijadikan sebagai menu pendamping steak ayam crispy, french fries bisa di kreasikan dengan bahan lain seperti cabe bubuk agar lebih spicy atau dengan bumbu BBQ kering sesuai selera.

  • Sayuran Beku

Sayuran beku terdiri dari potongan wortel, kacang polong dan jagung pipil biasa diolah menjadi tumisan dan lebih praktis siap pakai, sayuran beku atau mix vegetable biasa dijual dalam kemasan plastik berat 1 kiloan.

Tempat Untuk Steak Ayam Crispy

  • Hot plate


hot plate adalah wadah atau tempat berbahan plat biasa dijadikan tempat untuk steak, cara memakainya dengan dipanaskan terlebih dahulu kemudian hidangan ditaruh diatasnya, dalam menggunakan hot plate harus hati-hati jangan sampai terkena tangan gunakan selalu alat bantu saat mau mengambil hot plate dari kompor.


Macam- Macam Saus untuk Steak Ayam Crispy

  1. Saus BBQ
  2. Saus Black Pepper
  3. Saus Mushroom
  4. Saus Lemon
Untuk saus steak ayam pilih sesuai selera anda, bila tidak suka dengan saus yang saya sebutkan tadi anda bisa menggantinya dengan saus tomat atau saus sambal sesuai selera pribadi masing-masing.


Berikut resep steak ayam crispy hot plate dengan saus BBQ yang bisa dicoba dirumah, bila anda tidak punya hot plate bisa diganti dengan piring biasa yang anda miliki di dapur kesayangan.

Beri nilai resep ini
Write recipe photo description here
Berikut bahan-bahan dan cara membuat steak ayam crispy hot plate saus BBQ yang wajib dicoba, untuk lebih jelasnya silahkan baca resepnya dengan baik-baik.

Bahan-bahan :
  • 2 Paha ayam fillet
  • 3 siung bawang putih dicop halus
  • 1/4 sendok teh garam
  • Minyak goreng secukupnya
Bahan Pelapis Basah
  • 2 butir telur kocok lepas
  • 1/8 garam
  • 1/8 lada hitam bubuk
Bahan Pelapis Kering
  • 100 gram tepung bumbu serbaguna instan merek apa aja
  • 5 sendok makan tepung terigu segitiga biru
  • 2 sendok makan tepung maizena
Bahan Pendamping
  • 400 gram kentang beku
  • 200 gram mix vegetable beku
Cara Membuat :
  1. Pertama bagi 2 satu bagian paha ayam fillet kemudian iris jangan putus pinggirnya agar sedikit lebih lebar
  2. Beri bawang putih dan garam kemudian diamkan terlebih dahulu selama 15 menit agar bumbu menyerap kedalam daging ayam
  3. Campur semua bahan pelapis kering sampai tercampur rata dengan cara diaduk dengan sendok
  4. Gulingkan paha ayam pillet kedalam kedalam tepung pelapis kering kemudian masukan kedalam telur kocok
  5. Masukan kembali paha ayam fillet yang telah diberi telur kedalam tepung pelapis kering
  6. Goreng dengan minyak panas sampai matang atau berwarna golden brown
  7. Untuk bahan pendamping kentang beku goreng dengan minyak panas hingga berwarna golden brown tiriskan kemudian beri sedikit lada dan garam secukupnya saja kemudian aduk sampai tercampur rata
  8. Untuk bahan pendamping mix vegetable, biarkan mencair terlebih dahulu kemudian tumis sayuran dengan sedikit minyak dan bawang putih kemudian beri garam dan lada jangan terlalu lama memasaknya cukup sebentar saja dan angkat
Cara Menyajikan Steak Ayam Crispy dengan Hot Plate
  1. Pertama panaskan terlebih dahulu hot plate dengan kompor kemudian tata steak ayam dan bahan pendamping agar terlihat menarik
  2. Sajikan steak ayam crispy dengan saus BBQ
Untuk Saus BBQ Click Resep 
  1. Resep Saus BBQ untuk Saus Steak
Catatan penting jangan bersentuhan langsung dengan hot plate yang sudah dipanaskan, pakailah selalu hand glove oven untuk mengambilnya atau dengan memakai alat penjepit.
Fuad Hasyim
Fuad Hasyim Saya sebagai Chef yang suka Blogging dan Internet Media, saya akan berkenan menjawab semua pertanyaan seputar dunia kulineri di kolom komentar.

Posting Komentar untuk "Resep Steak Ayam Crispy Hot Plate Saus BBQ"